Minggu, 24 April 2011

Nemoooo



lagi-lagi liat Finding Nemo. Padahal aku dah berkali-kali liat film itu. Tapi entah kenapa aku ga pernah ngerasa bosen ngeliatnya. Aku selalu merasakan suatu semangat yang membuncah tiap kali liat nemo. perjuangan ayah Nemo buat menemui anaknya, perjuangan Nemo untuk keluar dari aquarium, terkadang membuatku malu. karna... Yah, seringkali aku ngerasa cepet putus asa ketika tak bisa melakukan sesuatu. Aku yang sering mengeluh, tanpa berbuat. istilahnya NATO gitu deh... No Action Talk Only. Parah emang.

Nemo udah mengajarkan sesuatu. Sesuatu yang sering diucapkan tapi kurang dirasakan, yaitu semangat. Semangat yang full... tidak setengah-setengah. Berani melakukan sesuatu yang baru dan berpikir optimis. Bekerja sama untuk mencapai tujuan, karena jika kita sendirian kita akan lebih mudah merasa menyerah. seperti ayah Nemo yang selalu didukung oleh Dory. Kita juga butuh seseorang atau beberapa orang untuk mendukung kita dan didukung oleh kita.

banyak hal yang bisa diambil pelajarannya dari Finding Nemo...
Keren banget film ini...^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar